Cangkringan : Relawan Kirim Pakan Dampak Abu Merapi

CANGKRINGAN. Dalam seminggu ini relawan Cangkringan, Sleman, suplai pakan ternak korban abu Merapi, di wilayah Magelang.

Paska APG beruntun yg dimulai tanggal 11 Maret 2023, praktis di bagian barat lereng Merapi terjadi hujan abu.
Hal ini berdampak bagi warga untuk mencari rumpat pakan ternaknya. karena terkena abu Merapi.

Dalam rangka ikut membantu hal tersebut, Komunitas Relawan yg dinaungi Kom. Sar Cangkringan, mengadakan gerakan mencari rumput ( Damen ) pakan ternak untuk dikirim ke wilayah Babadan. Magelang.


Foto relawan kumpulkan “Damen” di sawak untuk dibantukan.

Jum’at kemarin dilakukan pengiriman pakan yg kedua, seperti di jelaskan Komandan Sar Cangkringan Joko ” Dolok “, ” Kami kirim pakan ke Babadan, berhubung ada permintaan pakan di sana. kasihan akibat debu Merapi, sapi – sapi jangan sampai kelaparan, ya semampu kami, kami kirim damen seadanya “.


Foto armada Sar Cangkringan angkut pakan dibawa ke Babadan untuk pakan lembu korban abu Merapi.